Posted by : Unknown Rabu, 06 April 2016

Oke ketemu lagi dengan kita mengenai dunia wisata indonesia , kali ini kami akan membagikan sedikit tips dan trick untuk mendapatkan tiket murah dari berbagai sumber yuk kita simak : 


TRIBUN NASIONAL


1. Beli tiket pesawat secara online lebih murah
Membeli tiket pesawat dari online travel agent sekelas Traveloka.com lebih murah dibanding agen tiket perorangan. Mengapa?
Sebab, perusahaan sebesar Traveloka.com menjual lebih banyak tiket setiap hari dan keuntungannya dikembalikan lagi ke konsumen sebagai potongan harga. Dengan sistem itu, tak heran jika harga tiket pesawat di online travel agent bisa lebih murah dibanding situs maskapai.
2. Dapatkan "harga teman" lewat jalur khusus
Jika Anda selalu minta "harga teman" dengan orang yang dikenal, Anda juga bisa melakukannya di situs travel agent. Hanya saja caranya berbeda, yaitu dengan mendaftarkan diri sebagai member di situsnya.
"Private pricing" adalah istilah yang digunakan online travel agent dalam memberikan harga lebih murah hanya kepada konsumen loyalnya. Bagaimana cara menjadi konsumen loyal?
Cara paling mudah adalah dengan mendaftarkan diri sebagai member dan berlangganan email newsletter.
3. Memesan lewat mobile app travel agent bisa lebih murah
Walau tidak semua online travel agent menerapkan hal ini, trik ini bisa dicoba dan tidak ada ruginya. Berkaitan dengan “private pricing” pada poin sebelumnya, biasanya online travel agent memberikan harga lebih murah jika kita memesan lewat mobile app.
Bagi online travel agent, memberi harga lebih murah di mobile app adalah cara mereka untuk meningkatkan pengguna mobile-nya. Oleh karena itu, tidak ada salahnya memiliki mobile app setiap online travel agent yang ada.
4. Umumnya, ada 3 musim promo. Kapankah itu?
Penting untuk mengetahui musim promo yang akan dilakukan para online travel agent. Umumnya, online travel agent selalu melakukan promo besar-besaran di akhir tahun, menjelang Lebaran dan hari ulang tahunnya sendiri.
Tidak ada salahnya menunggu musim promo dari online travel agent. Jika Anda butuh tiket pesawat dalam waktu singkat, silakan abaikan musim promo dan ikuti trik lainnya.
5. Hindari mahalnya tiket pesawat dengan memilih bandara sekunder
Jika kota tujuan Anda memiliki dua bandara, seperti Jakarta yang punya Bandara Internasional Soekarno Hatta dan Halim Perdana Kusuma, maka pilihlah penerbangan yang turun di bandara sekunder yaitu Bandara Halim Perdana Kusuma.
Bagi maskapai penerbangan, mendaratkan pesawatnya di bandara sekunder lebih murah biaya dibanding bandara internasional (utama). Oleh karena itu, harga tiket dari dan menuju bandara sekunder cenderung lebih murah.
6. Gunakan rute transit yang lebih murah dibanding rute langsung
Jika waktu bukanlah masalah untuk Anda, terbang melalui rute transit dapat menghemat ratusan ribu bahkan hingga jutaan rupiah dibanding rute langsung.
Contohnya, tarif rute langsung Jakarta-Perth naik AirAsia adalah 2,5 juta sedangkan rute transit Jakarta-Bali-Perth hanya 1,5 juta saja. Bukan hanya menghemat uang hingga satu juta, Anda juga bisa liburan singkat di pulau Bali. Menguntungkan bukan?
Untuk mendapatkan harga tiket pesawat termurah Anda dapat memesan di website http://www.traveloka.com




Tiket2.com


1. Fleksibel dengan waktu dan tujuan

Salah satu kunci traveling dengan tiket murah adalah fleksibel dengan waktu dan tujuan. Untuk itu, mulailah dengan memilih hari penerbangan pada hari Rabu karena biasanya tiket pesawat melonjak tinggi menjelang akhir pekan. Harga tiket juga bisa jadi lebih murah jika Anda terbang setelah hari libur nasional.
Penerbangan pertama atau penerbangan terakhir bisa jadi lebih murah karena banyak orang yang tidak ingin terbang terlalu pagi atau terlalu malam. Jangan lupa pula untuk mengecek dan membandingkan harga tiket pada tanggal-tanggal lain. Pastikan Anda membeli tiket yang termurah.
Pilihlah tujuan yang sedang promo. Jika Anda memang traveler sejati, Anda akan menemukan keasyikan tersendiri dari sebuah tujuan yang tidak direncanakan. Nilai lebihnya lagi, Anda mendapatkannya dengan harga yang relatif rendah.

2. Update dengan informasi

Daftarkan diri sebagai member dan berlangganan newsletter agen travel online atau maskapai berbudget rendah agar selalu update dengan info mengenai tiket promo. Ikuti pula media sosial (Twitter, Facebook atau Instagram) agen travel dan maskapai-maskapai tersebut. Ada beberapa maskapai penerbangan yang mengumumkan tiket promo hanya di halaman Facebooknya. Jangan sampai Anda menyesal karena hal sepele seperti ketinggalan info.

3. Jadilah “tidak terlihat”

Jangan heran jika Anda mendapati harga tiket pesawat semakin bertambah mahal setiap kali Anda mengeceknya. Hal ini memang terjadi karena sebuah website akan menaikkan harga berdasarkan cookie pada browser dan mendorong Anda untuk segera melakukan pembelian.
Agar hal ini tidak terjadi, selalu gunakan mode incognito atau private browsing untuk mengintai harga tiket termurah. Caranya, jika Anda menggunakan browser Google Chrome, tekan Command (atau “Ctrl” jika Anda menggunakan PC), Shift, lalu “N”. Untuk Mozilla Firefox, tekan Command, Shift, lalu “P”. Jika Anda menggunakan Safari, klik Safari pada menu lalu pilih “Private Browsing”.
Cookie pada browser Anda akan ter-reset setiap Anda membuka window mode incognito baru. Agar hasil search Anda sebelumnya terhapus, tutup semua window dengan mode incognito tersebut lalu buka yang baru.

4. Jangan memborong tiket

Jika Anda terbang dengan rombongan, jangan sekaligus memesan tiket sesuai jumlah rombongan karena Anda pasti dikenai biaya mahal dibanding jika Anda memesan satu tiket. Cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan membuka website dalam jumlah window sesuai jumlah rombongan lalu search secara bersamaan. Semua window yang Anda buka tersebut akan menunjukkan harga yang sama dan Anda hanya perlu meng-klik satu persatu untuk membeli.

5. Gunakan dua maskapai yang berbeda

Cobalah untuk menggunakan maskapai yang berbeda untuk kepergian dan kepulangan. Hal ini memang lebih merepotkan dan tidak praktis jika Anda memesan langsung di website maskapai penerbangan. Namun, jika Anda memesan lewat agen travel online, Anda dapat langsung membandingkan harga masing-masing tiket dan memilih maskapai dengan harga paling bersaing.
Anda bisa menggunakan Promo Flight Tracker Tiket2 untuk mengetahui tiket pesawat termurah dari seluruh Indonesia dengan mudah dan cepat.

6. Manfaatkan kartu kredit

Apabila Anda memegang prinsip untuk hidup terbebas dari hutang, cobalah untuk lebih fleksibel dalam hal memesan tiket pesawat. Banyak layanan kartu kredit yang sebenarnya bisa Anda manfaatkan untuk mendapatkan tiket lebih murah. Biasanya layanan tersebut berbentuk poin yang dapat ditukarkan dengan diskon tiket pesawat.

7. Memesan pada waktu yang tepat

Anda tidak perlu mem-booking terlalu jauh dari waktu yang Anda inginkan. Namun, sangat tidak disarankan juga untuk Anda memesan di waktu yang terlalu dekat dengan jadwal. Ada baiknya Anda memesan minimal 60 hari sebelum keberangkatan untuk penerbangan domestik atau minimal 150 hari sebelum keberangkatan untuk penerbangan internasional.
Data menunjukkan jika tiket pesawat menjadi lebih murah jika Anda memesannya pada hari Selasa atau pada tanggal 20 ke atas. Ada pula maskapai penerbangan dengan tiket promo yang dijual dengan harga sangat rendah jika Anda memesannya setahun lebih awal.

8. Booking lewat agen travel online

Sebuah perusahaan travel menjual banyak tiket setiap hari sehingga keuntungannya dapat dikembalikan kepada konsumen dalam bentuk potongan harga. Ada pula beberapa perusahaan travel dengan mobile-app yang memberi potongan harga khusus jika Anda memesan lewat aplikasi tersebut.
Tiket2 menyediakan aplikasi yang memudahkan Anda untuk menemukan, membandingkan, dan memesan tiket penerbangan dengan harga terbaik untuk segala tujuan. Klik Promo Flight Tracker Tiket2 untuk mencobanya.

9. Program Frequent Fly

Program ini adalah salah satu program yang digunakan maskapai untuk mempertahankan loyalitas para pelanggannya. Konsepnya cukup sederhana. Semakin sering Anda terbang dengan suatu maskapai atau beberapa maskapai yang saling beraliansi, semakin banyak poin (atau seringkali disebut miles) yang terakumulasi. Poin ini dapat ditukarkan dengan bonus berupa upgrade dari kelas ekonomi ke kelas bisnis ataupun terbang gratis!
Tentunya, bonus setiap maskapai berbeda-beda sehingga meskipun Anda tidak mengumpulkan cukup poin, poin yang telah Anda dapatkan dapat ditukar dengan beragam keuntungan lain seperti counter check in khusus atau bonus bagasi.

10. Pilih bandara sekunder

Kota-kota besar biasanya memiliki bandara sekunder yang lebih kecil. Bagi sebuah maskapai penerbangan, mendaratkan pesawatnya di bandara sekunder memakan lebih sedikit biaya dibandingkan jika pesawat mendarat di bandara utama. Hal ini mempengaruhi harga tiket sehingga seringkali tiket pesawat yang mendarat di bandara sekunder relatif lebih rendah dibandingkan tiket pesawat yang mendarat di bandara utama.

11. Pilih penerbangan dengan rute transit

Untuk rute internasional, pilih penerbangan dengan rute alternatif atau transit. Cara ini dapat menghemat biaya perjalanan karena seringkali tiket terusan (tanpa transit) lebih mahal dibandingkan jika Anda membeli tiket dengan transit. Seperti misalnya, Anda ingin traveling ke Paris dimana jika Anda membeli tiket terusan, Anda perlu mengeluarkan biaya sebesar $900 USD. Namun jika Anda membeli tiket ke Dublin sebesar $600 USD lalu tiket ke Paris sebesar $60 USD, Anda dapat menghemat $240 USD. Jumlah yang cukup lumayan, bukan?
Kelebihannya lagi, Anda bisa traveling singkat di negara yang menjadi transit perjalanan. Sudah hemat, banyak jalan-jalannya pula!

12. Cari informasi sebanyak-banyaknya

Tidak ada faktor keberuntungan untuk mendapatkan tiket murah. Para traveler senior dan konsultan traveling mendapatkan tiket murah mereka dengan mempelajari tren maskapai, musim promo, dan selalu menggali informasi sebanyak-banyaknya. Rajinlah mencari info jika ingin bepergian dengan hemat.

13. Booking sekarang!

Jangan menunda Jika Anda benar-benar membutuhkan tiket dan sudah menentukan waktu dan tujuan. Booking sekarang juga!


KaniaKismadi.blogspot.com

1.The cheapest days
Weekends, long weekends, holiday season are always expensive. Jadi coba cari liburan di musim non-liburan dan di weekdays. Cheapest days biasanya kombinasi antara: Selasa-Kamis, Rabu-Jumat, ataupun berangkat di Sabtu/Minggu dan pulangnya di hari Selasa-Jumat. Tapi kalau kombinasi hari yang kalian pilih adalah Jumat-Minggu, Jumat-Senin, Sabtu-Minggu, Sabtu-Senin, jangan harap dapat tiket murah ya :)
2.The cheapest dates
Hal lain yang gue temukan dari hasil observasi gue adalah soal tanggal termurah. Biar weekend ataupun weekdays, harganya pun beda-beda tergantung tanggalnya. Dan gue memperhatikan bahwa di tanggal 20an, harga tiket cenderung lebih murah dibanding awal bulan atau di tanggal belasan. Asumsi gue, mungkin karena tanggal 20an adalah tanggal tua dan dompet lagi tipis-tipisnya kali ya, jadi kemungkinan orang jalan-jalan di tanggal itu tuh dikit, sehingga airline-airline ini "berbaik hati" ngasih harga murah biar kursi mereka terisi gitu..
3.The cheapest months
Bukan cuma hari dan tanggal, bulan pun berpengaruh kepada harga tiket. As we all know, akhir tahun, pas lebaran, dan pas libur anak sekolah tentunya adalah bulan-bulan termahal, karena itu adalah holiday season. Tapi, bulan-bulan lain juga bukannya jadi murah.. Sepengamatan gue, bulan termurah adalah di bulan September-November dan di bulan Februari-April.


4.The airline
Hal lain yang harus diperhatikan adalah airline-nya. Kecenderungannya, harga LCC lebih murah kalau dipesan dari jauh-jauh hari dan meningkat drastis kalau kita pesan dekat-dekat. Sementara harga airline full service, seperti yang gue bilang di poin sebelumnya, punya year-round fare yang more or less the same throughout the year, dan kadang malah bisa lebih murah kalau kita beli dekat-dekat hari keberangkatan.
Kalo lo berencana naik Lion Air, sering-sering pantau harganya. Sepengalaman gue, Lion Air adalah salah satu airline yang harganya sering banget berubah-ubah, seenggaknya sehari dia bisa 2-3x ganti harga. Tapi trennya kebaca banget. Muter-muter di situ-situ aja sih range harganya, tapi dia mainin di jam terbang (flight) dan jam dia rilis harganya. Kalo misalnya flight inceran lo tiba-tiba harganya naik, jangan terburu-buru beli takut harganya naik lagi. Tungguin aja.. Biasanya, malemnya harganya akan turun lagi.. :p Tapi kalo udah berapa kali main di harga itu, terus ada flight lain yang harganya naik, baru siap-siap beli, karena range harga yang akan dimainkan pasti berubah (jadi lebih tinggi).
5.Pelajari tren promo airline
Like fanpage mereka, follow twitter mereka, langganan newsletter mereka. Pelajari trennya. Pelajari kapan airline-airline itu mengeluarkan promo, dan seperti apa promonya. Dari situ, lo jadi akan tau, ketika lo ketemu tiket dengan harga murah, lo bisa menimbang-nimbang, apakah ini saat yang tepat untuk beli tiketnya, atau lebih baik lo beli pas promo aja karena sebentar lagi airline itu akan ada promo? 
Seperti misalnya Air Asia, promo gede-gedeannya hanya setahun 2x, biasanya tiap September dan di awal tahun (Februari/Maret). Promo Air Asia yang lain ga usah dibaca atau ga usah dilirik, harganya ngga bener-bener promo. Sementara Tigerair Mandala, dia promo hampir seminggu atau dua minggu sekali, dan promo besar-besarannya itu biasanya berupa "buy 1 get 1 free" atau "return for free".
6.Know the average and lowest benchmark
Dari hasil observasi dan pembelajaran itu tadi, kalian akan tahu, apakah harga yang kalian dapatkan adalah harga termurah, atau kalian mungkin mendapatkan harga yang lebih murah lagi. Dan ini bisa didapat dari hasil rajin-rajin liat harga, baik ketika mereka promo maupun tidak.

 

- Copyright © wisata indonesia - Skyblue - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -